Salah satu bentuk self-care lainnya adalah dengan mensyukuri apa yang kita punya dan apa yang telah terjadi.
Rasa bersyukur tentunya akan membuat kita merasa puas dan cukup, sehingga baik untuk kesehatan mental dan emosional.
“Sesimpel bersyukur, itu juga termasuk self-care. Kita mensyukuri apa yang kita miliki, apa yang terjadi hari ini. Misalnya hari ini saya nggak telat karena saya nggak kena macet, as simple as that. Kita berhenti sejenak untuk menjaga diri kita dan menjaga keseimbangan diri kita, mental, fisik dan emosional,” paparnya.
Tiara menekankan bahwa self-care bukan berarti harus mengeluarkan uang untuk melakukan sesuatu yang bertujuan merawat diri.
Pada kenyataannya, self-care bisa dilakukan dengan gratis seperti yang telah dicontohkan di atas dan dengan ketersediaan waktu dan anggaran yang ada.
“Caranya kembali ke masing-masing. Apa yang kita punya dan juga ketersediaan uang. Jadi nggak selalu self-care itu kita mengeluarkan uang, tapi bisa sesuatu yang bisa kita lakukan free,” pungkasnya.
(*)