Find Us On Social Media :

Astagfirullah, Tinggalkan Kampung Halamannya di Kalimantan Demi Temui sang Anak di Jakarta, Kakek 65 Tahun Malah Diusir: Hancur Hati Bapak

By Siti M, Rabu, 20 Desember 2023 | 20:50 WIB

Kakek bernama Noerman (65) dari Kalimantan ke Jakarta untuk bertemu anaknya, tapi malah diusir

Grid.ID - Kisah kakek bernama Noerman (65) mendadak viral.

Ya, sang kakek harus menahan pilu, usai rasa rindunya yang membuncah ingin bertemu sang anak di Jakarta justru berakhir menyedihkan.

Bagaimana tidak, baru 2 hari tiba, ia malah diusir.

Kisah kakek Noerman itu pun viral usai diunggah akun TikTok @oktavellaisnandaa pada Senin (18/12/2023).

Padahal, sang kakek diketahui sudah jauh-jauh datang ke Jakarta dan meninggalkan kampung halamannya di Kalimantan.

Ia bahkan sampai bersusah payah mengumpulkan uang demi membeli tiket selama perjalanan.

Kisah pilu sang kakek sendiri diceritakan oleh salah seorang penumpang kereta yang juga ditumpangi Noerman.

“Bapak Noerman (65) dari Kalimantan, awalnya disuruh datang ke Jakarta, namun baru 2 hari diusir sama menantunya,” isi narasi dalam video yang diunggah akun tersebut.

Sang kakek yang memakai peci hitam dan membawa tas ransel bahkan sampai menangis saat menceritakan kisah yang dialaminya itu.

Sesekali kakek Noerman juga terlihat mengusap air matanya yang jatuh.

Pasalnya, ia tak menyangka bisa diusir tak cuma oleh anaknya, melainkan juga menantu dan cucunya sendiri.

Baca Juga: Kakek 71 Tahun Meninggal Saat Mendaki Gunung, Anjing Ini Setia Temani Jasadnya yang Membeku hingga 2 Bulan Sampai Ditemukan

Yang ternyata juga tak menyukai kehadiran kakeknya sendiri di rumahnya.

"Betapa hancur hati bapa ini saat aku nanya, dia datang dari Kalimantan untuk menemui anaknya yang ada di Jakarta karena anaknya sudah lama tidak pulang.

Namun sayang cucunya menolak kehadiranya datang ke rumahnya,” tulis sosok yang mengunggah kisah kakek itu.

Pemiliki akun bahkan sampai mewanti-wanti anak dari kakek Noerman untuk menghargai orang tuanya sendiri.

“Untuk anak dari bapak ini tolong hargai kedatangan orang tua mu yang jauh dari seberang sana untuk menemuimu.

Kasih sayang bapak untuk anaknya tidak akan terganti meskipun lautan jalan satu satunya untuk membahas si kecil yang terlebih dahulu sering dia gendong dan dia manja.

Tolong bagikan dan siapa pun nemuin bapak ini tolong dibantu ya guys," tulis akun tersebut.

Setelahnya, kisah tersebut menyebar luas dan diunggah ulang oleh akun Instagram @memomedsos_official.

Dan menuai banyak komentar dari netizen.

“Gak punya hati, kalau mikir dulu besarkan kasih sayang dari kecil, beliau sudah sepuh umur dia gak lama apa, salahnya kalau membahagiakan cuma sebentar,” komentar @zyu***.

Baca Juga: Viral Ditipu Pembeli dengan Duit Mainan, Kakek Penjual Gula Aren Ini Kini Dapat Rejeki Nomplok dari Netizen

“Kok kayak di film indosiar. Tapi ini jahat banget, ndak ada Bapak kamu ndak akan ada anaknya," tambah @ku***.

“Orang tua merawat sampai 10 anak pun masih bisa dari kecil, tetapi 10 org anak pun engga bakalan bisa merawat org tua nya di masa tua nya.

Semoga allah membolak balikan hati anak nya agar mau jemput bapak nya," tulis @eza***.

(*)