Pada video tersebut, Natasha Rizky terlihat sedang bersama sang sahabat, Dian Ayu di dalam mobil.
Dian Ayu mengajak temannya untuk mencoba filter TikTok yang menampilkan gambar fortune cookie, seolah-olah mampu meramalkan peristiwa di tahun 2024 bagi seseorang.
"2024 punya apa?" bunyi tulisan di filter tersebut.
Namun yang bikin terkejut, filter yang mengarah ke wajah Natasha Rizky itu menampilkan tulisan 'gebetan baru'.
Hasil tersebut dengan cepat memicu keterkejutan pada Natasha Rizky.
Ibu tiga anak tersebut spontan terperanjat, tubuhnya lunglai terduduk, dan ia menutup mulut dengan tangan karena tak menyangka bahwa filter tersebut dapat mengidentifikasi bahwa ia kini seorang janda.
Sementara itu, Dian Ayu yang juga melihat hasilnya tak kalah terkejut.
Namun, presenter berusia 37 tahun itu segera menyetujui hasil dari filter tersebut.
Dapat diprediksi bahwa Dian juga setuju agar Natasha Rizky segera menemukan pasangan baru sebagai pendampingnya.
Sontak unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari para netizen.