Penyidik Polrestabes Surabaya mengaku sudah menginterogerasi 5 saksi baik dari pihak bartender, lounge dan rekan sesama band.
"Dugaan kematian sampai saat ini masih belum terungkap, tentunya nanti setelah keluar baik hasil otopsi maupun pemeriksaan secara laboratoris kriminalistik," terangnya.
Sementara itu, ada Korban yang baru meninggal bernama Indro Purnomo.
Dilansir Tribunjatim.cp, sempat dirawat di RSUD dr Soetomo dan dinyatakan tewas pada Selasa (26/12/2023) sekira pukul 09.00 WIB.
Fatmawati, istri Purnomo menyebut kondisi suaminya menurun usai tiga hari terakhir.
Kedua tangan dan kaki Indra terpasang selang infus.
Di dadanya terpasang selang yang digunakan dokter untuk mencuci darah ginjal.
"Dokter bilang kalau tubuh suami saya banyak kandungan etanol. Makanya harus disterilkan dengan cuci darah," ucapnya.
Setelah menenggak minuman keras, korban ternyata masih bisa pulang dengan mengendarai sepeda motor sendiri.
Namun, badan Indra mengalami panas, lemas, dan hanya bisa terbaring di kasur.