Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Berikut merupakan ramalan shio yang akan lebih banyak merasakan stres di tahun 2024.
Sebentar lagi tahun berganti, beberapa orang mungkin penasaran serta mencari tahu shio yang akan apes di tahun 2024.
Seperti yang telah diketahui, 2024 merupakan tahun naga kayu.
Beberapa shio mungkin akan mengalami banyak tekanan hingga stres di tahun ini.
Dilansir dari Sonora.id, berikut merupakan shio yang dikatakan akan stres dan kurang beruntung di tahun naga kayu 2024.
1. Shio Tikus
Dilansir dari Chinahighlights, shio tikus lahir pada tahun 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, dan 2020.
Shio ini akan mengalami kehidupan yang penuh drama.
Shio tikus dikenal cerdas, namun pada tahun 2024, shio ini akan terjebak dalam situasi percintaan yang tampaknya sulit.
Banyaknya perencanaan dan analisis membuat shio tikus akan mencoba mencari pelarian lain.