Sehingga gerak mundurnya terhenti, di mana di belakang bus tersebut terdapat 1 unit mobil tronton Pert*mina pengangkut BBM," ucap Novandro dikutip dari TribunPontianak.co.id.
Dan berkat aksi heroiknya itu, bus tersebut akhirnya berhenti dan tak sampai memakan korban jiwa.
Namun Bripda Novandro harus merelakan motor miliknya itu ringsek tergerus ban milik bus.
"Setelah sekitar tiga meter, baru bus D*mri itu berhenti. Alhamdulillah tidak kena mobil dan kendaraan lain," imbuhnya.
"Kita bersyukur tidak ada warga yang kena. Kondisi lalu lintas juga kembali normal karena banyak yang membantu," katanya Bripka Novandro.
Dan untuk beraktivitas, Bripka Novandro untuk sementara memakai motor milik sang ayah.
"Untuk sementara pakai Kirana, motor bapak," katanya seraya tersenyum.
(*)