Yang akhirnya membuat ia tak memiliki pekerjaan dan penghasilan.
Padahal, selama ini ia adalah tulang punggung bagi keluarganya.
Alhasil, dengan niat ingin menghidupi keluarga, Yeni Inka nekat banting setir jadi petani.
"Berawal dari aku jadi biduan dangdut dengan modal suara yang pas-pasan aku mengais rejeki untuk menjadi tulang punggung peluarga.
Namun karena pandemi job sepi dan bahkan job tidak ada.
Aku tak lagi bekerja. Dari situlah aku mulai belajar jadi petani." ungkap Novi dikutip Grid.ID pada Selasa (2/1/2024).
Novi kini juga memutuskan untuk berhijab dan menetap di kampung halamannya, di Kecamatan Selo di Boyolali, Jawa Tengah.
Dan ya, selama jadi petani, wanita kelahiran tahun 1997 itu melakukan berbagai hal mulai dari merawat tanaman, memberi pupuk, hingga memamen.
Singkat cerita, seiring berjalannya waktu, konten yang dibuat Novi mulai diminati penonton.
Kini kehidupan ekonomi keluarganya pun lambat laun makin membaik.
Novi bahkan bisa merenovasi rumahnya dan sanggup membeli mobil secara cash.
(*)