Find Us On Social Media :

Plesiran ke Jepang, Enzy Storia Ungkap Kondisinya Pasca Gempa 7,6 SR yang Picu Tsunami, Bersyukur Gegara Hal Ini

By Annisa Marifah, Kamis, 4 Januari 2024 | 05:10 WIB

Plesiran ke Jepang, Enzy Storia Ungkap Kondisinya Pasca Gempa 7,6 SR yang Picu Tsunami, Bersyukur Gegara Hal Ini

"Alhamdulillah kita aman dan baik-baik aja, sewaktu gempa aku gak merasa karena lagi di dalam mobil," tulis Enzy Storia.

"Nggak kebayang kalau masih di dalam kamar hotel," sambungnya.

Enzy Storia pun berharap agar tak ada gempa susulan.

"Semoga aman-aman aja yah gak ada gempa susulan," tulis Enzy Storia.

Melansir Kompas.com, Jepang dilanda gempa dengan kekuatan 7,6 SR di wilayah Noto di prefektur Ishikawa pada Senin (1/1/2024), sekitar pukul 16.10 waktu setempat.

Baca Juga: Manisnya Vidi Aldiano Bagikan Foto Bareng sang Istri Sheila Dara di Jepang, Enzy Storia Justru Komentari Hal Ini

Gempa bumi itu menyebabkan ombak setinggi lebih dari satu meter menghantam pantai Kota Wajima di Prefektur Ishikawa, Jepang. 

Peringatan tsunami di sepanjang wilayah pesisir barat prefektur Ishikawa, Niigata, dan Toyama diumumkan oleh Badan Meteorologi Jepang.

(*)