Find Us On Social Media :

Marah dan Sedih Ivan Gunawan Hengkang dari Brownis, Ruben Onsu Pasrah Tak Bisa Berbuat Apa-apa untuk Cegah Sahabatnya: Kami Sayang

By Irene Cynthia, Kamis, 11 Januari 2024 | 18:05 WIB

Ivan Gunawan dan Ruben Onsu

Grid.id - Ivan Gunawan resmi hengkang dari Brownis sejak 8 Januari 2024 lalu.

Desainer sekaligus komedian itu hengkang pasca ditegur KPI terkait gaya berbusananya.

"Sebagai fashion designer yang profesional selama 20 tahun. Rasanya tidak pantas di telinga saya kalo apa yang saya pakai itu dikomentari oleh satu institusi. Yang hanya baku pemikiran mana baju laki laki seharusnya dan mana baju perempuan seharusnya," tulis Ivan Gunawan, seperti dikutip dari Grid.id.

Kepergian Ivan Gunawan dari Brownis tentunya membuat banyak orang sedih.

Banyak fans dan juga para artis, rekan sepenanggungan Igun merasa sedih kehilangan sosoknya yang penuh tawa di Brownis.

Salah satunya ialah Ruben Onsu.

Melalui tayangan Youtube TRANS TV Official, Ruben Onsu mengaku marah dan sedih karena kepergian sahabatnya.

Apalagi mereka berdua dikenal sudah sering melalui suka duka bersama sebagai host Brownis.

Menurut Bensu, menemukan chemistry dengan rekan artis tidaklah mudah.

Baca Juga: Bahagianya Ivan Gunawan Dapat Hadiah Unik Ini dari Ritassya Wellgreat, sang Desainer: Gede Amat!

"Marah pasti ya, sedih ya pasti. Saya dari pagi di kantor harus ngelewatin hari kayak males gitu. Karena enggak gampang lho kita menemukan chemistry," imbuhnya, dikutip dari tayangan di kanal YouTube TRANS TV Official pada Rabu (10/1/2024).

Sayangnya, Ruben tahu dirinya tak bisa berbuat apa-apa karena semua keputusan itu ada di tangan Igun.

"Tapi keputusan itu kan udah bulat ya, saya enggak bisa berbuat apa-apa lagi, Igun akan menjadi sosok yang kami rindukan, kami sayang," lanjutnya lagi.

Bensu awalnya sempat terkejut dengan keputusan Igun.

Hal itu dikarenakan ia justru tahu dari media sosial, bukan dari tim Brownis sendiri.

"Aku dikejutkan dengan keputusan salah satu host Brownis. Aku bener-bener baru tahu dari sosial media, tim Brownis tidak ada yang informasi," lanjutnya.

Dikutip dari Kompas.com, Bensu tahu bahwa sahabatnya itu sebenarnya sudah sangat sabar dalam menghadapi polemik teguran KPI.

Ia pun sudah berusaha menenangkan Igun sebelum sahabatnya itu memutuskan hengkang dari Brownis.

"Igun sudah ada di puncak kesabarannya menurut saya, saya sudah mencoba menenangkan dia. Setiap manusia pasti ada ledakan dalam hidupnya. Ini keputusan yang kalau buat aku sedih pasti, kehilangan pasti," imbuhnya.

Baca Juga: Ibunda Ivan Gunawan Ikut Angkat Bicara Soal Sang Anak Hengkang dari Brownis, Beda Reaksi dengan Ayu Ting Ting

Bensu mengaku bersyukur karena ia tak datang di hari terakhir Igun.

"Ngelihat potongan-potongan gambar kemarin di Brownis, saya bersyukur enggak datang. Karena kalau saya datang, saya mungkin sampai Jumat nangisnya," tutupnya.

(*)