Find Us On Social Media :

Lesti Kejora Berselimut Kekayaan di Ibu Kota, Gaya Hidup Endang Mulyana di Kampung Halaman Jadi Sorotan, Sederhana?

By Fidiah Nuzul Aini, Kamis, 15 Februari 2024 | 06:50 WIB

Lesti Kejora Berselimut Kekayaan di Ibu Kota, Gaya Hidup Endang Mulyana di Kampung Halaman Jadi Sorotan, Sederhana?

Grid.ID - Lesti Kejora diketahui berselimut kekayaan di ibu kota.

Gaya hidup Endang Mulyana di kampung halaman kini jadi sorotan.

Apa Endang Mulyana kini hidup sederhana?

Kalian pasti sudah tak asing dengan sosok Endang Mulyana.

Endang Mulyana merupakan ayah dari pedangdut Lesti Kejora.

Lesti Kejora sendiri adalah pedangdut kondang dan tajir di Tanah Air.

Tidak mengherankan bahwa Lesti Kejora terus mendapat banyak tawaran manggung karena memiliki keberlimpahan harta.

Bakat vokalnya yang luar biasa memang telah teruji dan tidak pernah diragukan.

Inilah alasan mengapa Lesti selalu sukses baik di televisi maupun di luar panggung.

Baru-baru ini, gaya hidup Endang Mulyana di kampung halaman mendadak jadi sorotan.

Diketahui ayah dan ibu Lesti memang tinggal di Cianjur, Jawa Barat.

Baca Juga: Bukti Ketajiran Istri Rizky Billar, Satu Ladang Duit Lesti Kejora di Kampung Halaman Terpantau Masih Berjaya, Begini Kondisinya

Sedangkan, Lesti dan Billar tinggal di Jakarta bersama Abang L.

Melansir dari Banjarmasinpost.co.id, Ayah dan ibu Lesti menjalani kehidupan di desa sambil mengawasi berbagai usaha yang sedang berjalan.

Salah satunya adalah lahan sawah yang dimiliki oleh Lesti Kejora.

Sawah tersebut terus diurus dan menjadi salah satu sumber penghasilan yang menjanjikan.

Tidak hanya itu, orangtua Lesti juga senang berinteraksi dengan kerabat di desa.

Meskipun dia ayah dari seorang artis terkenal, namun tidak menjaga jarak dengan penduduk desa.

Bahkan, Endang tetap menghadiri acara-acara warga di desa dengan gaya sederhana.

Dia mengenakan kemeja putih pendek dan celana panjang serta menggunakan sandal.

Setelah memberikan salam kepada pasangan pengantin di pelaminan, Endang kemudian diundang untuk makan.

Sekali lagi, ayah Lesti Kejora menunjukkan kesederhanaannya dengan menikmati makanan sambal terasi dan lalapan petai.

“Pokonamah yg penting nimat makan jeng pete oge, “ ujarnya melalui caption dilansir Banjarmasinpost.co.id dari Instagram @ayah_kejora, Kamis (8/2/2024).

Baca Juga: Curhatan Ayah Lesti Kejora Jadi Sorotan, Endang Mulyana Ngaku Jarang Ditemui Putrinya, Kini Hanya Bisa Doakan dari Kejauhan

Tentu saja, hal tersebut menimbulkan berbagai tanggapan dari para pengguna internet sebagai berikut.

titianda1: Masya Allah ayah sederhana banget, padahal anaknya artis besar

yulistya_anggra: Walaupun anaknya udah artis papan atas tapi ayah tetep memutuskan tetap rendah hati dan sederhana... sehay selalu ayah kejora...

rini.cempaka.50: Orang sunda makanya sederhana

muritaaffida: Ayaaah tu sederhana bgt ya tp awet mudaa

milka_nur9: Masyaallah walaupun derajat ayah udah ditinggikan sama allah, tapi ayah ttep rendah hati

Tanggapan Ayh Lesti Kejora Usai Rizky Billar Minta Maaf

Melansir dari Kompas.com, Penampilan Endang juga menjadi sorotan netizen ketika ia berada di samping Lesti Kejora setelah mencabut laporan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Billar pada Jumat (14/10/2022).

Saat momen perdamaian, Endang tidak menemani Lesti Kejora ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Lesti Kejora menegaskan bahwa meskipun tidak hadir, ayahnya memberikan restu untuknya dan Rizky Billar berdamai.

Baca Juga: Perangai Asli Lesti Kejora dan Rizky Billar saat Didatangi Fans Ketika Umroh Jadi Sorotan, Sang Biduan dan Suaminya Lakukan ini

"Dua-duanya sama (Billar dan ayah). Mau bagaimana pun, mereka orangtua. Ini sudah kesepakatan dari keluarga, kesepakatan orangtua, kesepakatan keluarga besar untuk memutuskan perdamaian ini," ucap Lesti Kejora.

Sementara itu, pengacara Lesti, Sandy Arifin, mengungkapkan bahwa ayah Lesti tidak dapat hadir karena ada urusan lain.

"Saya sudah menemui Ayah Lesti Kejora. Saya menyampaikan bahwa bagaimana ayah bisa hadir, kami berharap hadir. Tapi beliau lagi ada kegiatan di luar kota, kalau tidak salah mengantarkan adiknya (Lesti) ke pesantren. Jadi mereka mempercayakan sepenuhnya kepada kami selaku kuasa hukum Dede," ungkap Sandy Arifin.

(*)