Find Us On Social Media :

Hadiri Pesta Ulang Tahun Ameena, Anang Hermansyah dan Ashanty Sebut Cucunya Makin Centil

By Ragillita Desyaningrum, Sabtu, 24 Februari 2024 | 12:00 WIB

Anang Hermansyah dan Ashanty di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (23/2/2024).

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Pasangan selebritis Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menggelar pesta ulang tahun anak pertamanya, Ameena, pada Jumat (23/2/2024).

Pesta ini digelar di sebuah area bermain anak atau playground yang ada di dalam mall di kawasan Jakarta Selatan.

Ayah kandung dan ibu sambung Aurel, Anang Hermansyah dan Ashanty pun tampak menghadiri acara ini dengan mengenakan pakaian berwarna merah muda.

“Iya temanya sporty in pink. Jadi kita totalitas, apalagi buat cucu,” kata Ashanty di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (23/2/2024).

Selama acara berlangsung, Ameena disebut sangat antusias lantaran banyak teman-temannya yang hadir.

Pesta ulang tahun ini pun berlangsung sejak pukul 13.00 WIB dan masih berlangsung hingga pukul 19.00 WIB.

“Seneng banget, dari jam 3 ini sampe kita pulang jam 7. Ini karena aku harus pulang live aja. Antusias banget dan seneng ya,” ujar Ashanty.

Memasuki usia dua tahun, Ashanty dan Anang kompak menyebut cucunya telah bertumbuh dengan sangat baik.

Tak hanya makin cerdas, Ameena juga disebut makin lucu dan centil layaknya anak perempuan seusianya.

Baca Juga: Ulang Tahun Ke-2, Ameena dapat Kado Mobil Mewah dari Atta Halilintar, Dipakai sampai Dewasa

“Makin pintar, makin lucu, makin ajaib, aduh makin centil, makin apa ya… dengan tasnya (suka bergaya centil,” ucap Ashanty.

“Makin menggemaskan,” timpal Anang.

Pasangan yang telah menikah selama 12 tahun ini pun mengaku sudah memberikan kado kepada cucunya tersebut.

Tidak disebutkan dengan gamblang, tapi kadonya merupakan sesuatu yang bisa digunakan oleh Ameena.

“Udah kan kemarin udah ditaro tuh di youtube (konten tentang kado). Kadonya pokoknya yang bisa kepakai aja,” pungkas Ashanty.

(*)