Namun, Mahfud sempat menyinggung soal keberpikan pers, khususnya saat masa Pemilu.
"Kalau boleh kritik, akhir-akhir ini sudah ada perbedaan. Di dalam pemilu ini rasanya beda, sih," ucap Mahfud.
Meski demikian, ia tetap memuji kinerja pers dalam mengungkap kasus besar yang terjadi di Tanah Air.
Ia berharap, fungsi pers tetap pada jalurnya sebagai pilar demokrasi.
"Wartawannya di lapangan, wah hebat-hebat."
"Mudah-mudahan pers ke depan, jurnalisme ini, tetap menjadi pilar demokrasi keempat," tandasnya.
(*)