Find Us On Social Media :

Bolehkah Minum Teh untuk Buka Puasa Saat Ramadan 2024? Simak Penjelasan Dokter Berikut Ini

By Irene Cynthia, Rabu, 28 Februari 2024 | 05:15 WIB

Bolehkah Minum Teh untuk Buka Puasa Saat Ramadan 2024? Simak Penjelasan Dokter Berikut Ini

Grid.id - Teh merupakan salah satu minuman favorit di Indonesia.

Minuman yang satu ini memiliki beragam manfaat.

Melansir dari Intisari, teh juga memiliki beragam jenis.

Mulai dari teh hitam, teh hijau, teh oolong sampai teh putih.

Masing-masing memiliki khasiat yang berbeda.

Teh hitam misalnya, bermanfaat untuk mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh.

Sementara teh hijau kaya akan antioksidan untuk mengurangi risiko penyakit kanker.

Lalu, apakah aman jika teh dikonsumsi setelah buka puasa pada bulan suci Ramadan 2024?

Melansir dari Kompas.com, dokter RS PKU Muhammadiyah Surakarta, dr. Dien Kalbu Ady mengatakan bahwa teh memiliki efek diuretik untuk tubuh.

Akibatnya, jika terlalu banyak mengonsumsi teh, kita akan sering buang air kecil.

Dalam kondisi berpuasa, tubuh dapat kekurangan cairan atau mengalami dehidrasi jika terlalu sering kencing.

Oleh karenanya, dokter Dien menyarankan agar kita tidak mengonsumsi teh terlalu banyak selama bulan puasa.