Find Us On Social Media :

Terdeteksi Hedon, Reza Arap Pamerkan Nota Tagihan Jajannya yang Hampir Menyentuh Angka Rp 500 Juta, Beli Apa Aja?

By Mardyaning Christ Cahyarani, Rabu, 28 Februari 2024 | 17:41 WIB

Reza Arap bagikan nota tagihan jajannya yang hampir menyentuh angka Rp 500 juta

Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani

Grid.ID - Salah satu Youtuber Indonesia, Reza Arap baru-baru ini berhasil menyita perhatian publik.

Dikutip dari akun Instagram @kuyentertainment pada Rabu (28/02/2024), Reza membagikan sebuah momen menarik dirinya.

Kali ini pria kelahiran 1987 mengunggah sebuah foto berupa nota tagihan.

Terlihat panjang, diketahui nota tersebut adalah list macam-macam makanan dan minuman yang ia beli.

Bahkan harga menu yang ia pilih juga beragam, mulai dari puluhan ribu hingga belasan juta.

Hal itulah yang membuat tagihan yang diterima Reza Arap menjadi membengkak.

Pada akhir nota, memperlihatkan total jajan seorang Reza Arap kali ini mencapai Rp 368 juta.

Namun sayangnya, angka tersebut belum termasuk pajak sehingga total yang harus dibayar sang Youtuber sebanyak Rp 468 juta.

Melihat jumlah yang harus dibayarkan itu, Reza tampak syok dan terkejut.

"Malam yang gila," tulis Reza dalam bahasa Inggris.

Baca Juga: Reza Arap Akui Grogi saat Nonton Film 'Kupu-kupu Kertas' yang Dibintanginya: Gue Semaleman Gak Bisa Tidur

Melihat nominal tersebut, banyak netizen yang memberikan komentarnya.

"Tim seblak Rp 15 ribu," tulis akun @qurniaseptia.

"Langsung lunas cicilan rumah gue," tulis akun @riyandir_12.

"Bisa beli rumah juga tuh," tulis akun @septimustikawati_.

"Ngilu liatnya," tulis akun @arlouhenapessy.

Gimana nih menurutmu?

(*)