Grid.ID - Mark Ronson dan Ryan Gosling akan menjadi salah satu performers di ajang bergengsi Academy Awards ke 96 atau Piala Oscar 2024.
Seperti diketahui, ajang bergengsi Academy Awards ke-96 akan segera digelar di Dolby Theatre, Los Angeles pada 10 Maret 2024.
Ryan Gosling pun dipastikan hadir di malam puncak Piala Oscar 2024.
Tak hanya itu, ia juga akan menyanyikan lagu "I'm Just Ken" yang merupakan salah satu soundtrack di film Barbie.
Menjadi performers dalam ajang tersebut, rupanya lagu "I'm Just Ken" dari film Barbie pun masuk dalam nominasi Original Song.
Lagu ini masuk nominasi Oscar 2024 bersama dengan salah satu soundtrack Barbie, yaitu 'What Was I Made For?" milik Billie Eilish dan Finneas O'Connell.
Lagu ini sendiri menceritakan tentang perasaan seorang pria yang selalu merasa menjadi nomor dua dan tidak dihargai dalam hubungan asmaranya.
Meski demikian, ia tetap percaya pada dirinya sendiri dan merasa cukup dengan menjadi dirinya sendiri yaitu "Ken".
Mengetahui bahwa Mark Ronson dan Ryan Gosling akan menjadi salah satu performer dalam ajang tersebut, netizen pun menuliskan komentarnya di akun Instagram @theacademy pada Selasa (5/3/2024).
"I want the full movie choreo!," tulis georgiaga*****.
"Give us the full choreography pls," tulis the.uncu1tured.*****.
Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi Kategori Aktor Pemeran Utama di Piala Oscar 2024
"Can't wait for this Kenergetic performance," tulis elme*****.
Sementara itu, lagu "I'm Just Ken" sudah pernah mengantongi nominasi Golden Globe Awards 2024 bersama dengan 2 lagu di film Barbie lainnya, yaitu 'Dance the Night' milik Dua Lipa dan 'What Was I Made For?' milik Billie Eilish dan Finneas O'Connell.
Apakah kali ini lagu "I'm Just Ken" bisa membawa pulang piala Oscar 2024?
(*)