Find Us On Social Media :

Beri Keringanan pada Ammar Zoni, Irish Bella Ikhlas Jika Hanya Diberi Nafkah Anak Sebesar Rp 500 Ribu per Bulan

By Ines Noviadzani, Rabu, 6 Maret 2024 | 13:29 WIB

Irish Bella ngaku siap terima nafkah sebesar Rp 500 ribu dari Ammar Zoni

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Irish Bella akan beri keringanan untuk Ammar Zoni terkait nafkah anak.

Diketahui sebelumnya pihak Ammar Zoni mengaku keberatan terkait nafkah anak yang diminta Irish Bella sebesar Rp 10 juta per bulan.

Hal itu diduga lantaran Ammar Zoni yang saat ini masih berada di dalam penjara terkait kasus penyalahgunaan narkoba beberapa waktu lalu.

Ammar Zoni pun mengajukan keberatan dan sudah diterima oleh pihak Irish.

Dilansir dari unggahan Instagram @rumpi_gosip pada (6/3/2024), kuasa hukum Irish Bella, Emile Oemar memberikan keterangannya.

Menurut Emile, apabila Ammar Zoni merasa keberatan maka pihaknya akan memaklumi kondisi Ammar.

"Apabila Ammar keberatan. Ibel juga memaklumi karena emang posisinya sama seperti dia keberatan di gugatan awal, sekarang dia ditahan lagi, jelas Emile," ujar Emile.

Baca Juga: Ammar Zoni Dibui, Irish Bella Mendadak Pamer Foto Bareng Pria Gagah sampai Singgung Soal Body Guard, Netizen Auto Heboh

Kliennya akan memberikan kelonggaran pada pihak Ammar terkait besaran nafkah yang harus diberikan.

Dikatakan oleh sang kuasa hukum bahwa Irish Bella pun akan menerima jika nafkah yang bisa diberikan Ammar hanya senilai Rp 500 ribu per bulan.

"Jadi Ibel memberikan kelonggaran lah, pengertian Ammar bisa kalau memang dia keberatan untuk bayar Rp 10 juta, bolehkah kalau misal dia cuma mau bayar Rp 500 ribu pun diterima," jelas Emile.

"Karena itu disebutkan di gugatan," tambahnya.

Unggahan itu pun langsung mendapat komentar dari netizen.

"Ga bakal nemu lg bini begini maaar maarr, emang laki suka pada kaga bersyukuuurr," tulis @sy**

"Sekelas artis cuma minta 500 per bulan, keren mb irish secara gak langsung udah bikin malu si zoni, beli narkoboy mampu, tp buat anak perhitungan na'udzubillah," tulis @ma**

"Hanya untuk menggugurkan kewajiban sbg org tua.. salut sama ibel yg bener2 hijrah," tulis @um**

(*)