Find Us On Social Media :

Innalillahi, Polo Srimulat Meninggal Dunia, Roy Marten Ungkap Kondisi Kesehatan sang Pelawak Sebelum Berpulang

By Annisa Marifah, Rabu, 6 Maret 2024 | 15:39 WIB

Innalillahi Polo Srimulat Meninggal Dunia, Roy Marten Ungkap Kondisi Kesehatan sang Pelawak Sebelum Berpulang

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa MarifahGrid.ID - Kabar duka datang dari dunia selebritis.Sosok komedian Polo Srimulat dikabarkan meninggal dunia di usia 61 tahun.Melansir Kompas.com, Polo Srimulat meninggal dunia di RS Ana Medika, Bekasi, Jawa Barat, pukul 12.10 WIB.Adik dari Polo Srimulat juga mengonfirmasi kebenaran kabar ini."Iya benar," kata Putut, adik Polo, saat dikonfirmasi terkait kabar duka ini.Pada 2020 lalu, Polo Srimulat telah dilarikan ke rumah sakit karena paru-parunya bermasalah.Sang komedian pun menjalani perawatan selama beberapa hari di rumah sakit hingga diperbolehkan pulang.

Dilansir Grid.ID dari TribunSeleb.com pada Rabu (6/3/2024), Roy Marten pun angkat bicara soal kepergian sang sahabat.Roy Marten mengaku kaget dengan kabar kematian Polo Srimulat ini.

Baca Juga: Ingat Aktor Film Petualangan Sherina Ini? Kini Hidup Sendirian di Hutan Usai Ditinggal sang Istri, Nasibnya Bikin Pilu!"Saya baru dapat dan saya sangat kaget," kata Roy Marten ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu siang.Roy Marten mengungkap bahwa Polo Srimulat selama beberapa waktu ke belakang ini mengalami penurunan kesehatan.Roy Marten menyebut bahwa ia mendengar kabar Polo masuk rumah sakit dan berniat akan menjenguk sang sahabat."Setahu saya mas Polo itu sudah keluar masuk rumah sakit sih. Saya belum lama tahu kabar mas Polo dirawat, pas saya mau besuk katanya sudah mau pulang," ucapnya.Roy Marten mengungkap bahwa Polo Srimulat telah membawa tabung oksigen ke mana-mana."Setahu saya mas Polo sudah bawa tabung oksigen ke mana-mana," kata Roy Marten. "Dulu sempat saya mau undang dia, cuma ditolak karena dia kemana-mana sudah harus membawa oksigen," sambungnya.Roy Marten pun mendoakan agar Polo Srimulat ditempatkan di sisi-Nya."Saya mendoakan mas Polo pergi ke tempat yang tenang, pergi ke rumah Bapa di mana tidak ada lagi kesedihan, kekal lah di sana dan kekal kenangannya," ujar Roy Marten.

(*)