Proses evakuasi pun langsung dilakukan.
Namun karena cuaca berangin hingga kabut tebal menyulitkan proses evakuasi.
Dilansir dari Tribun Bali, TIM SAR Gabungan Kabupaten Karangasem telah melakukan evakuasi pada (13/3/2024).
Tim SAR Gabungan diketahui terdiri dari Polres Kabupaten Karangasem, Polda Bali, Basarnas, dan pemandu lokal.
Tim yang berangkat untuk melakukan evakuasi berjumlah sebelas orang.
"Kita sudah gelar apel, Rabu (12 Maret 2024) sekitar pukul 03.30 Wita. Evakuasi dilakukan dari Pura Pengubengan, Desa Besakih, Kecamatan Rendang. Tadi tim 2 berangkat ke atas pukul 07.00 Wita," ujar Kapolsek Rendang, Kompol Made Suadnyana.
Diketahui pendaki bule tersebut meninggal dunia saat berada di ketinggian 2.800 MDPL.
Diduga korban mendaki gunung seorang diri tanpa ditemani pemandu.
"Yang meninggal diperkirakan WNA. Dia naik tanpa pemandu lokal," ujar Mangku Komang Kayun, guide pendakian Jalur Temukus.
(*)