"Tapi yang paling pasti masalah rumah tangga mereka harus selesai di pengadilan Singapura.
Tapi sekarang masalah sudah dibawa ke publik, saya menyayangkan sekali anak yang tidak perlu hadir, ngapain gitu loh," jelas Denny Sumargo, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.
Pasalnya, Denny melihat anak Amy dan Aden masih dibawah umur dan belum sepenuhnya mengerti.
Denny juga takut anak Amy dan Aden akan menjadi korban bullying.
"Anak di bawah umur jangan ada di sana.
Kalau dibawa ke publik, kasihan anaknya, nanti di sekolah anak-anak ada yang bully," imbuh Denny Sumargo.
Tak cukup sampai di situ, Densu juga menyentil soal anak keduanya yang malah muncul di podcast.
"Gua menyayangkan anak itu harus muncul dalam podcast, usianya masih kecil sekali, mau benar atau tidak, bukan di situ tempatnya," ujar Densu.
"Dianya masih kecil, jadi mau dia bener atau tidak, bukan di sana tempatnya," imbuhnya.
(*)