Grid.ID - AKMU resmi umumkan nama fandom mereka!
Seperti diketahui, AKMU akan merayakan ulang tahun ke 10 mereka dengan cara yang spesial bersama para penggemar.
Dilansir dari Soompi pada Kamis (21/3/2024), YG Entertainment merilis poster perayakan ulang tahun AKMU yang ke 10 di akun media sosial resmi mereka.
Tak hanya itu, AKMU juga mengumumkan nama fandom mereka untuk kali pertama dalam 10 tahun sejak debut mereka.
Ya, AKKADEMY menjadi nama fandom dari AKMU setelah 10 tahun berkarya di industri musik Korea Selatan.
Gabungan dari dua kata AKMU dan ACADEMY, nama fandom baru ini mengacu pada organisasi yang menjadi pusat seni.
Lambang pada poster bergaya vintage mengingatkan orang pada sebuah sekolah, merangsang imajinasi netizen dengan desainnya.
"Kami menyiapkan berbagai proyek untuk membalas hati para penggemar yang mencintai AKMU dan menemani mereka dalam perjalanan musik mereka selama 10 tahun terakhir. Kami berencana untuk memperluas kisah AKMU lebih lanjut dengan para artis, jadi harap nantikan itu," ungkap YG Entertainment.
Pembelian keanggotaan untuk klub penggemar resmi global AKMU AKKADEMY akan tersedia mulai 21 Maret pukul 14.00 KST hingga 4 April melalui Weverse Shop.
(*)