Find Us On Social Media :

Usai Ditemukan Uang Ratusan Juta, Rumah Pengemis yang Meninggal di Kediri Kini Dijaga Ketat, Warga Takutkan Adanya Tindak Pencurian

By Ines Noviadzani, Jumat, 22 Maret 2024 | 17:45 WIB

Rumah pengemis di Kediri yang meninggal dijaga ketat oleh warga.

"Sehingga praktis selama ini Bu Roisah tinggal seorang diri di rumah," jelas Manon.

Berdasarkan informasi lain yang beredar, Roisah memiliki suami dan seorang anak.

Namun dirinya telah lama tak tinggal bersama dengan suami dan anaknya.

Sebelum meninggal dunia, Roisah sempat sakit sehingga keluarganya datang dari Blitar dan menjemputnya untuk melakukan pengobatan.

Namun belum tuntas pengobatan yang dilakukan, Roisah meninggal dunia.

Sementara pihak keluarga baru mengetahui temuan uang senilai ratusan juta saat sedang bersih-bersih rumah.

"Uangnya baru diketahui saat mau bersih-bersih rumah," jelas Manon.

Dilansir dari Tribun Medan, usai beredar kabar temuan uang ratusan juta, kini rumah Roisah dijaga ketat.

Baca Juga: Pengemis Viral 'A Kasihan A' di Bogor Ternyata Tulang Punggung Keluarga, Suami Kerap Lakukan KDRT

Penjagaan rumah dilakukan untuk menghindari adanya pencurian.

Penjagaan dilakukan oleh warga setempat dan juga pihak desa.

"Lingkungan setempat sudah melakukan mekanisme tertentu dan Insya Allah aman," ujar Manon.

Diketahui saat ini situasi di sekitar rumah mendiang Roisah masih kondusif.

Namun bila situasi berubah, pihak desa akan langsung turun melakukan pengamanan yang ketat pada rumah Roisah.

(*)