Find Us On Social Media :

Tips yang Harus Dipersiapkan Jelang Mudik, Simak Penjelasan Dokter!

By Menda Clara Florencia, Rabu, 27 Maret 2024 | 09:19 WIB

Di tengah euforia mudik, persiapan fisik juga tidak boleh disepelekan agar perjalanan menuju kampung halaman menjadi lebih asyik.

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID - Idul Fitri semakin dekat, semarak mudik semakin di depan mata.

Bayang-bayang merayakan Lebaran bersama keluarga terkasih di kampung halaman paling didambakan.

Di tengah euforia mudik, persiapan fisik juga tidak boleh disepelekan agar perjalanan menuju kampung halaman menjadi lebih asyik.

dr. Agus Prasetyo Sp. KFR membagikan tips-tips mudik yang sederhana namun sangat penting.

1. Bawa Obat-obatan Pribadi

Selalu menyiapkan obat-obatan pribadi yang biasa dikonsumsi ketika darurat atau saat sakit kambuh dalam perjalanan. Misal, penyintas GERD, dr. Pras menyarankan, selalu membawa obat pribadi yang sudah diresepkan dokter dalam perjalanan.

Apalagi jika pemudik membawa serta anak-anak, dr. Pras mengimbau untuk tidak melupakan obat penurun panas.

Mempersiapkan obat pribadi tujuannya agar mempermudah pemudik dalam perjalanan dan tidak kesulitan untuk mencari apotek saat dalam perjalanan.

Bagi mereka yang kerap mabuk dalam perjalanan, pemudik juga disarankan membawa obat anti mabuk.

Baca Juga: Doa Mudik Lebaran Agar Selamat Sampai Kampung Halaman, Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

2. Konsumsi Vitamin