Ketua Panitia Semarak Ramadan Masjid Nurul Ilmi, Nawadir Rahmat Sande bahkan mengira awalnya Abdul Rasyid hanya pingsan.
Namun saat dicek, Abdul Rasyid sudah tak bernapas dan meninggal dunia.
Saksi di tempat itu juga mengatakan bahwa Abdul Rasyid meninggal saat membaca akhir ayat bacaannya.
"Usai mengikuti lomba mengaji khusus bapak-bapak tadi, semoga kita bisa mengikuti jejak khusnul khatimah," ujar pengurus Masjid sesaat sebelum ceramah tarawih.
Setelahnya, video meninggalnya Abdul Rasyid tersebut menjadi viral dan menuai banyak komentar dari netizen.
Bahkan tak sedikit yang merasa iri karena sang kakek meninggal saat sedang membaca kitab suci.
Jenazah Abdul Rasyid sendiri akhirnya dibawa ke kampung halamannya di Kabupaten Soppeng.
Dan dimakamkan pada Senin (25/3/2024) lalu.
(*)