Find Us On Social Media :

Akting Kim Soo Hyun dalam Drama Queen of Tears Episode 7 Tuai Pujian Selangit dari Netizen

By Annisa Marifah, Minggu, 31 Maret 2024 | 14:51 WIB

Akting Kim Soo Hyun dalam Drama Queen of Tears Episode 7 Tuai Pujian Selangit dari Netizen

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Kim Soo Hyun?

Seperti yang diketahui bahwa aktor Korea Selatan ini kerap jadi sorotan karena karya-karya dan perannya dalam drama.

Drama Korea yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun kerap menjadi acara hits dan digemari oleh pentonton.

Termasuk drama terbaru Kim Soo Hyun yang berjudul 'Queen of Tears' yang kini sedang tayang.

Pada tanggal 30 Maret, episode ke-7 'Queen of Tears' yang diperankan oleh Kim Soo Hyun ini ditayangkan

Dilansir Grid.ID dari Allkpop.com pada Minggu (12/3/2024), pemirsa dengan cepat memuji kemampuan Kim Soo Hyun dalam membawa kedalaman dan keaslian karakternya.

Akting Kim Soo Hyun dinilai menarik penonton ke dalam perjalanan emosional drama tersebut.

Dalam 'Queen of Tears', Kim Soo Hyun berperan sebagai Baek Hyun Woo.

Penggambaran karakternya dicirikan oleh berbagai emosi, dari kesedihan yang mendalam hingga ketahanan saat ia menghadapi tantangan dan konflik dalam alur cerita.

Baca Juga: Padahal Bilangnya Mau Klarifikasi Foto Nempel dengan Kim Soo Hyun, Kim Sae Ron Kini Pilih Diam, Aksinya jadi Omongan Netizen

Berikut ini komentar pujian netizen atas akting dari Kim Soo Hyun ini.

"Adegan ini membuatnya memperbarui penggambaran karakter terbaiknya. Ini mengalahkan Do Min Joon," tulis netizen.

"Kata-katanya kasar namun matanya sangat sedih. Hatiku hancur," komentar warganet.

"Saya benar-benar tidak bisa membayangkan aktor lain memainkan peran Baek Hyun Woo. Kim Soo Hyun sangat bagus," komentar netizen.

"Ini membuatku gila karena matanya sedih dan sakit ketika dialah yang berteriak," tambah netizen lain.

"Sejujurnya karakter itu sangat aneh tapi Kim Soo Hyun entah bagaimana membuat semuanya berjalan baik," komentar warganet.

 

(*)