Find Us On Social Media :

Agar Tidak Bosan, Sajikan 5 Menu Masakan ini Sebagai Hidangan Alternatif Selama Ramadan 2024

By Mardyaning Christ Cahyarani, Senin, 8 April 2024 | 13:00 WIB

Semur daging sebagai salah satu hidangan alternatif selama Ramadan 2024

Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani

Grid.ID - Siapa nih yang sudah tidak sabar menyambut datangnya bulan suci Ramadan 2024?

Tentu pada setiap perayaan Ramadan, hidangan opor ayam menjadi identik dan tak pernah ketinggalan.

Namun kamu tak perlu khawatir, pada artikel kali ini kamu bisa memasak beberapa hidangan alternatif lainnya agar tidak bosan makan opor ayam.

Dikutip dari laman Kompas.com pada Senin (01/04/2024), inilah 5 menu masakan hidangan alternatif selama Ramadan 2024.

1. Soto

Soto menjadi salah satu menu makanan yang sudah akrab dengan lidah orang Indonesia.

Kamu tentu tidak akan kesulitan untuk menemukan makanan ini.

Bahkan kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah loh.

Maka dari itu, soto bisa menjadi alternatif yang cocok sebagai menu selama lebaran.

Baca Juga: Masya Allah, Begini Momen Ayu Ting Ting Naik Mobil Pick Up Bagikan Takjil Buka Puasa Ramadan 2024, Netizen Beri Pujian Selangit

Soto memiliki banyak jenis sehingga kamu bisa memilihnya sebagai hidangan alternatif.

Jika kamu menghindari makanan bersantan, kamu bisa membuat soto dengan daging ayam yang tidak memerlukan tambahan santan.

Agar lebih segar jangan lupa tambahkan jeruk nipis dan sambal untuk melengkapi cita rasa dari soto.

2. Sayur godog

Sayur godog merupakan salah satu menu wajib bagi orang Betawi saat momen Idul Adha dan Idul Fitri.

Jika kamu bukan orang Betawi mungkin menu ini jarang disajikan atau bahkan tidak pernah ada.

Maka dari itu tidak ada salahnya jika kamu mencoba sayur godog sebagai menu hidangan selama Ramadan 2024.

Karena tak mengandung daging-dagingan, sayur godog dianggap cocok untuk kamu yang tak makan daging.

Kamu bisa menikmati sayur godog bersama ketupat.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Jus Sayur yang Baik Diminum Saat Buka Puasa Ramadan 2024, Khasiatnya Gak Main-main!

Rasanya yang gurih, asin dan pedas membuat menu ini selalu berhasil menggugah selera makan.

3. Bakso

Bakso menjadi menu pilihan ketiga saat bulan Ramadan 2024.

Menu ini cocok buat kamu yang bosan dengan makanan bersantan.

Tak hanya mudah ditemui, kamu juga bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah agar lebih sehat.

Tak hanya menggunakan daging sapi, kamu juga bisa membuat bakso dengan daging ayam atau ikan.

Disarankan ketika kamu membuat bakso ayam, gunakan daging bagian dada dan hindari penggunaan paha atas maupun bawah.

Sementara jika kamu ingin mencoba membuat bakso ikan, gunakan daging ikan tawes, nila dan ikan mas.

Tak hanya itu, udang dan teripang juga bisa kamu olah menjadi bakso.

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Telat Buka Puasa di Bulan Ramadan 2024, Pertanda Buruk atau Justru Baik?

4. Sambal goreng kentang

Sementara itu dikutip dari laman Tribunnews.com, sambal goreng kentang tentu sudah tidak asing lagi bukan.

Hidangan sambal goreng kentang biasanya tak ketinggalan selama bulan Ramadan.

Masakan dengan bahan dasar kentang ini sangat cocok untuk dipadukan dengan opor ayam dan ketupat.

Jika tak ada ketupat, tak perlu khawatir kamu bisa makan sabal goreng kentang dengan nasi hangat yang tak kalah menggugah selera.

5. Semur daging

Terakhir ada semur daging.

Semur sendiri merupakan sup khas Indonesia yang merupakan rebusan dengan kuah yang kental berwarna coklat.

Hidangan ini tak heran menjadi salah satu menu favorit masyarakat Indonesia.

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Buka Puasa di Bulan Ramadan 2024 Bersama Mendiang Suami, Pertanda Kesedihan dan Proses Penyembuhan

Semur daging bisa menjadi alternatif menu hidangan selama Ramadan 2024 agar tak bosan dengan menu opor ayam yang bersantan.

Itulah 5 ide menu masakan yang bisa menjadi alternatif selama bulan Ramadan 2024.

Apakah kamu ingin mencoba salah satu menunya?

(*)