Find Us On Social Media :

Sule Blak-blakan Tolak Tawaran jadi Pejabat Daerah, Sang Pelawak Singgung Kegagalan Rumah Tangga: Saya Sadar Diri

By Nindya Galuh Aprillia, Jumat, 12 April 2024 | 10:30 WIB

Sule Blak-blakan Tolak Tawaran jadi Pejabat Daerah, Sang Pelawak Singgung Kegagalan Rumah Tangga: Saya Sadar Diri

Grid.ID - Sule blak-blakan menanggapi pertanyaan tentang dirinya yang tak ikut-ikutan menjadi caleg seperti artis-artis lainnya.

Seperti diketahui, pada Pemilu 2024 kemarin, sederet nama artis Ibu Kota tampak ikut mencalonkan diri sebagai caleg.

Para selebritis tersebut bahkan tak segan-segan menggelontorkan dana fantastis agar mendapat kursi di Senayan.

Namun berbeda dengan pelawak bernama Entis Sutisna alias Sule ini.

Kepada Raffi Ahmad, Sule mengungkapkan alasannya tak ikut terjun ke dunia politik.

Padahal, Sule mengaku mendapatkan banyak tawaran untuk maju menjadi wakil rakyat.

Apalagi popularitanya sangat mungkin membuat dirinya terpilih, terlebih jika maju mewakili wilayah Cimahi, Bandung dan sekitarnya yang mana merupakan daerah asalnya.

Ayah Rizky Febian ini secara terang-terangan menyebutkan bahwa dirinya beberapa kali ditawari untuk menjadi wakil bupati hingga walikota.

"Ada, tawaran-tawaran, ada," kata Sule seperti dikutip Grid.ID dari Youtube RANS Enterianment yang tayang pada Kamis (4/4/2024).

Bukan cuma itu, Sule juga mengaku diiming-imingi tawaran yang cukup menarik agar dirinya mau terjuk sebagai politisi.

Baca Juga: Kepincut Kecantikan Anak Gadis Ariel NOAH, Anak Sule Salting Auto Lempat Rayuan Ini di Depan sang Musisi: Cantik Ini Mah

Apalagi menurutnya ia tak perlu mengeluarkan dana sepeser pun untuk modal kampanye.

Namun tetap saja, hal itu tak menggoyahkan hati Sule.

Bukan tanpa alasan, Sule mengaku tak sanggup memikul tanggung jawab besar sebagai wakil rakyat.

Mantan pemain OVJ juga merasa takut menjadi pemimpin rakyat lantaran sudah dua kali gagal berumah tangga.

Seperti yang diketahui, Sule pernah menikah kemduian bercerai dengan Lina Jubaedah dan Nathalie Holscher.

"Nggak, takut, Fi," kata Sule kepada Raffi Ahmad.

"Ya lu tau sendiri, gue sebagai imam rumah tangga aja udah dua kali gagal, gimana gue urusin rakyat," lanjutnya.

Sule pun memilih untuk menghabiskan masa hidupnya untuk menjadi seniman ketimbang pejabat.

Sejauh ini ia menikmati perannya sebagai komedian dan tetap bisa melayani masyarakat lewat hiburan.

"Sadar dirilah intinya. Gue diciptakan sama Tuhan itu sebagai seniman," ucapnya.

Baca Juga: Plek Ketiplek Rizky Febian, Intip Gantengnya Sule saat Masih Muda, Foto Jadul 30 Tahun Lalu Ini Jadi Buktinya, Netizen Auto Syok!

Ia juga menyinggung pertanggung jawaban di akhirat kelak yang menurutnya harus sesuai dengan bidang dan keahliannya.

"Saya sadar diri, bukan sombong."

"Saya mah sadar diri, nggak bisa atuh Fi, harus bener-bener ngatur masyarakat kabupaten aja, gimana coba."

"Kalau kita nggak bisa bawanya celaka lah, pertanggung jawaban dunia akhirat," ujar Sule.

(*)