Find Us On Social Media :

El Rumi Bakal Jalani Lebaran Hari Pertama Bareng Keluarga Ahmad Dhani, Ungkap Perbedaannya dengan Maia Estianty

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 5 April 2024 | 16:49 WIB

El Rumi ketika ditemui beberapa waktu lalu di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.

“Ayah tuh orangnya kayaknya nggak pernah (pakai) baju Lebaran sama (seragam). Kalau nggak salah ya, aku sih nggak pernah baju Lebaran sama (seperti Ahmad Dhani). Kalau bunda biasanya baju lebarannya baru,” jelas El.

Ahmad Dhani juga merasa tak perlu membeli baju Lebaran baru karena hanya dipakai saat hari raya Idulfitri saja.

Untuk pemilihan warna, suami dari Mulan Jameela itu juga sudah pasti akan memilih warna hitam ketimbang warna lain yang sedang populer.

“Menurut ayah mungkin bukan budaya yang harus didukung kali ya, karena kan beli baju Lebaran buat apa sih paling,” papar El Rumi.

“Ya Ayah kan biasana (pakai) hitam ya. Kita menyesuaikan ayah aja lah,” pungkasnya.

(*)