Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Atalia Praratya sedikit menyayangkan langkah anak perempuannya, Camilia Laetitia Azzahra, yang mengunggah keputusannya membuka hijab di akun Instagram.
Remaja yang akrab dipanggil Zara itu, diketahui menyiarkan perubahan penampilannya di Instagram.
Sontak hal itu langsung menuai komentar negatif.
Atalia pun hanya menganggap unggahan tersebut sebagai proses peralihan masa remaja Zara menuju dewasa dan setiap orang pasti melewati fase tersebut.
“Cuma saya kaget kenapa diposting itu. Tapi ya itu prosesnya bahwa tiap orang punya,” ucap Atalia Praratya saat ditemui di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Meski tidak dipungkiri unggahan Zara itu banyak menuai cibiran, Atalia tetap mengacungi jempol untuk kejujuran anak perempuannya itu.
Menurutnya, pengakuan Zara di Instagram butuh keberanian yang luar biasa.
“Buat saya ini sebuah keberanian luar biasa," lanjutnya.
"Dia ingin menyampaikan ke semua orang supaya ada mereka mereka yang mungkin nyaman tidak nyaman, itu dia akan terbuka,” tutup dia.
(*)