Find Us On Social Media :

Auto Diliput Media, TKW Asal Indonesia Ini Viral Usai Terekam Kamera CCTV Lindungi Majikan Tatkala Gempa Guncang Taiwan

By Siti M, Rabu, 10 April 2024 | 21:05 WIB

Viral, aksi Maya TKW Indonesia yang lindungi majikan saat gempa di Taiwan

Grid.ID - Aksi seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Indonesia mendadak menjadi buah bibir.

Ya, dia adalah Maya (26), seorang caregiver asal Indonesia yang bekerja di Taiwan.

Melansir dari Tribuntrends.com, Rabu (10/4/2024), Maya mendadak viral usai terekam kamera CCTV melalukan aksi heroik melindungi sang majikan saat gempa bumi.

Sebelumnya, Taiwan diketahui dilanda gempa berkekuatan 7,4 SR yang membuat banyak tempat terancam ambruk.

Dan pada saat itu, Maya yang sedang dalam kondisi tidur di kasur, langsung refleks terbangun saat mendengar alarm peringatan.

Kebetulan pula, tempat dirinya tidur memang tak jauh dari ranjang sang majikan.

Melihat hal tersebut, saat bangunan mulai bergoyang, bukannya lari menyelamatkan diri, Maya justru langsung berdiri mendekat ke ranjang sang majikan.

Maya juga terlihat memegangi ranjang dan menelungkupkan tubuhnya ke arah majikan untuk melindunginya.

Ia terus memeluk majikannya yang sudah berusia lanjut itu meski beberapa benda mulai berjatuhan akibat gempa.

Aksinya tersebut, Maya langsung viral dan membuat sosoknya diliput media setempat.

Melansir dari Kompas.com, saat wawancara dengan media setempat, Maya mengaku nekat berbuat demikian lantaran sudah sayang dengan sang majikan.

Baca Juga: 19 Tahun Dikira Meninggal karena Perang hingga Ditahlilkan, TKW Asal Indramayu Ini Ternyata Masih Hidup di Suriah: Tolong Pulangkan Anak Saya Pak