Usai copot hijab, Zara lantas pamer penampilan baru yang bikin pangling.
Ya, ia bikin pangling dengan gaya rambut warna pirang.
Namun, penampilan Zara tersebut langsung dikritik habis-habisan oleh netizen.
Bahkan, ia sampai disebut 'Jamet (Jawa Metal) oleh netizen.
Tak tinggal diam, Zara seolah ingin menskakmat netizen.
Putri Atalia Praratya itu pun langsung memberi balasan menohok terkait komentar miring netizen.
Alih-alih marah, Zara justru mengaku ingin jadi jamet.
Dalam story Instagram pribadinya, Kamis (11/4/2024), Zara menuliskan 'semua akan jamet pada waktunya'.
"Aku emang lagi pengen jadi jamet aja," tulis Zara kepada mereka yang menyindir.
Lantas apa arti kata jamet sebenarnya?