Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Kabar bahagia datang dari penyanyi dangdut Putri Isnari yang resmi menikah dengan anak pengusaha tambang batu bara asal Kalimantan, yakni Abdul Azis.
Pernikahan Putri Isnari dan Abdul Azis digelar di Balikpapan Sport and Convention Center, Kalimantan Timur, Sabtu (20/4/2024) hari ini.
Adapun kakak putri, Irham, menjadi wali nikah sang pedangdut.
Salah satu saksi nikah merupakan Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud.
"Saya terima nikahnya Hj. Putri Isnari binti Samsudin almarhum dengan mas kawin Rp 204.000 dibayar tunai," kata Abdul Azis sambil menjabat tangan Irham dengan lantang, seperti Grid.ID kutip dari kanal YouTube Putri Isnari.
Azis mengucapkan ijab kabul, dengan lantang dan satu tarikan napas.
Usai ijab kabul, juara 2 D'Academy musim 4 itu pun dijemput Azis dengan prosesi Ketuk Pintu.
Dalam prosesi itu, Azis dan keluarganya berjalan sambil memberikan saweran uang.
Baca Juga: Calon Pengantin Cantiknya Gak Ada Obat, Putri DA Pukau Netizen dalam Pemotretan Valentine
Sebelumnya, acara hantaran yang dibawa oleh keluarga Abdul Azis untuk adat Mappenre Dui sempat viral di media sosial.
Sebab acara yang digelar di salah satu hotel berbintang di Balikpapan, Kalimantan Timur itu menampakkan gepokan uang yang menjadi hantaran.
Gepokan uang yang dubawa keluarga Azis disebut sejumlah Rp 2 Miliar, dibayarkan secara tunai.
Uang pecahan Rp 100 ribu itu diletakkan dalam sebuah wadah yang dibalut dengan kain putih.
Setelah itu, sempat muncul kabar tak baik soal hubungan Putri dan calon suami.
Hal tersebut lantaran dalam akun Instagram Putri sudah tak memposting unggahan bersama calon suaminya.
Namun saat dikonfirmasi, saat itu putri membantah dan hanya memohon doa atas hubungannya.
Diakui Putri, kala itu ia tengah melewati ujian jelang pernikahan.
"Nggak, nggak usah dibahas ya. Doain saja semoga lancar," kata Putri saat Grid.ID temui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (10/1/2024).
"Ada saja (ujiannya)," tandas Putri.
Baca Juga: Putri Isnari Disebut Batal Nikah dengan Anak Pengusaha Tambang Asal Kalimantan, Faktanya..
(*)