Find Us On Social Media :

Richard Eliezer Nyanyikan Lagu Khusus untuk sang Istri, Netizen Singgung Almarhum Brigadir J

By Annisa Marifah, Senin, 22 April 2024 | 15:29 WIB

Richard Eliezer Nyanyikan Lagu Khusus Untuk sang Istri, Netizen Singgung Almarhum Brigadir J

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Publik sempt dibuat heboh dengan kabar pembunuhan Brigadir J.

Setelah penyelidikan dan persidangan, terkuak bahwa otak di balik pembunuhan berencana Brigadir J adalah Ferdy Sambo.

Dalam kasus pembunuhan ini, sosok Bharada E alias Richard Eliezer menjadi eksekutor pembunuhan Brigadir J.

Meski membantu pengungkapan fakta atas pembunuhan Brigadir J, Richard Eliezer tetap mendapatkan hukuman.

Melansir Kompas.com, Bharada E pun dihukum selama 1 tahun 6 bulan karena perbuatannya.

"Mengadili, menyatakan terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana turut serta melakukan pembunuhan berencana,” ujar Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso.

"Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa atas nama Richard Eliezer Pudihang Lumiu dengan pidana penjara selama 1 tahun 6 bulan penjara,” kata Hakim Wahyu.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @lambegosiip pada Senin (22/4/2024), Richard Eliezer kini dikabarkan telah menikahi sang kekasih.

Baca Juga: Sempat Diterpa Ujian, Richard Eliezer Akhirnya Nikahi sang Kekasih di Manado, Potretnya Banjir Doa

Seperti yang diketahui bahwa sosok Ling Ling selama ini setia dan menunggu Richard Eliezer.

Video dan juga momen pernikahan keduanya pun tersebar di media sosial.

Salah satunya saat Richard Eliezer menyanyikan lagu romantis untuk Ling Ling di momen pernikahannya itu.

Tampak kedua pasangan pengantin baru ini tersenyum bahagia.

Netizen pun memberikan komentar dan sebagian menyinggung sosok Brigadir J.

"Kasihan almarhum Brigadir Joshua," tulis akun @firsop17.

"Dia berhak bahagia, tapi bagaimana dengan nasib almarhum," tulis akun @novianayusuff.

"Tetap aja dia salah tapi perbedaan hukumannya sama Pak Sambo jauh banget gak adil, dia mau menembak membunuh walau disuruh," tulis akun @dhitailik.

Baca Juga: Biodata Ling Ling Istri Richard Eliezer Alias Bharada E, Setia Dampingi Sejak Pendidikan hingga Terjerat Kasus Ferdy Sambo

(*)