Find Us On Social Media :

Konflik dengan HYBE Makin Panas, ADOR Buka Suara hingga Sebut adanya Plagiasi dari ILLIT terhadap NewJeans

By Mardyaning Christ Cahyarani, Selasa, 23 April 2024 | 16:09 WIB

Min Hee Jin, girl grup ILLIT dan NewJeans

Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani

Grid.ID - Konflik antara perusahaan induk HYBE Corporation dan anak perusahaannya, ADOR tengah hangat jadi konsumsi publik.

Dikutip dari laman Kompas.com pada Selasa (23/04/2024), keduanya mulai berseteru dan dilanda konflik sejak akhir April 2024.

Permasalahan yang terjadi diantara keduanya dipicu adanya indikasi ADOR ingin memisahkan diri dari HYBE.

Sebelumnya, ADOR sendiri telah berdiri sejak 2021, dan didirikan oleh Min Hee Jin.

Min Hee Jin merupakan salah penata seni dan perancang grafis asal Korea Selatan yang sebelumnya sempat bergabung di agensi SM Entertainment pada 2002 lalu.

Namun sejak 2018, Min Hee Jin meninggalkan SM Entertainment dan memilih bergabung dengan HYBE.

ADOR yang sudah didirikan ini kemudian berhasil mendebutkan salah satu girl grup Kpop kondang, NewJeans.

Pada perjanjian yang sudah disepakati, HYBE memegang 80 persen saham milik ADOR dan sisanya akan dimiliki Min Hee Jin bersama manajemennya.

Baca Juga: Alami Patah Tulang di Kaki, Hyein Bakal Absen di Comeback NewJeans Mendatang

Dengan adanya rumor pelepasan diri ADOR dari HYBE, kini agensi yang menaungi boy grup BTS mengajukan proses audit kepada anak perusahaannya.

"Benar, kami menggunakan hak untuk mengaudit para eksekutif ADOR," kata perwakilan HYBE.