Find Us On Social Media :

Konflik dengan HYBE Makin Panas, ADOR Buka Suara hingga Sebut adanya Plagiasi dari ILLIT terhadap NewJeans

By Mardyaning Christ Cahyarani, Selasa, 23 April 2024 | 16:09 WIB

Min Hee Jin, girl grup ILLIT dan NewJeans

Bukan hanya itu, HYBE juga meminta agar Min Hee Jin bisa mengundurkan diri.

Sementara itu dikutip dari laman Tribunkaltara.com, tepat pada 22 April 2024 HYBE akhirnya memulai audit terhadap manajemen ADOR.

Menurut laporan HYBE, rapat pemegang saham sudah digelar dengan hasil meminta adanya pertanggung jawaban dari ADOR.

Merespon adanya audit yang dilakukan HYBE terhadap manajemen, ADOR ikut angkat bicara dan menyeret nama ILLIT serta NewJeans.

"Halo ini ADOR CO., Ltd (selanjutnya disebut ADOR, CEO Min Hee Jin)."

"ADOR secara terbuka membahas insiden ILLIT menyalin NewJeans untuk melindungi artis kami NewJeans dan untuk perkembangan musik dan budaya yang sehat di Korea."

"HYBE mengoperasikan sistem multi-label untuk berbagai label guna menciptakan musik mereka secara mandiri dan mengejar keragaman budaya. ADOR adalah salah satu label tersebut."

Baca Juga: Lagu Baru IU 'Shh' Resmi Dirilis dan Sukses Memukau Penggemar, Vokal Hyein NewJeans Jadi Sorotan Publik, Yuk Cek Liriknya!

"Ironisnya, pencapaian budaya ADOR dan artis agensi kami, NewJeans, dilanggar paling parah oleh HYBE."

"BELIFT LAB, salah satu label HYBE mendebutkan girl grup beranggotakan lima orang ILLIT pada bulan Maret tahun ini. Setelah foto teaser ILLIT dirilis, reaksi menyebar dengan mengatakan mereka mirip NewJeans."

"ILLIT meniru NewJeans dalam semua aspek termasuk rambut, tata rias, pakaian, koreografi, foto, video, dan penampilan acara," ungkap ADOR.

Melalui pernyataannya ini ADOR mengungkap telah melakukan berbagai cara agar bisa mengatasi isu plagiasi yang terjadi.

Namun sayangnya HYBE dan BELIFT LAB tak mau mengakui kesalahannya tersebut.

(*)