Grid.ID – Inara Rusli memutuskan untuk berdamai dengan mantan suaminya, Virgoun.
Perdamaian yang dimaksud Inara berkaitan dengan kasus perdata terkait royalti dari lagu-lagu yang diciptakan Virgoun selama ia berumahtangga.
Dijelaskan Inara, perdamaian itu membuahkan keputusan untuk membagi penghasilan dari hasil royalti, pasca mereka bercerai.
“Kita sama-sama sepakat, jadi penghasilan yang dibagi,” kata Inara saat menjadi bintang tamu dalam acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV.
Soal pembagian hasil royalti, Inara membenarkan kalau ia mendapatkan banyak pertanyaan dari netizen.
Bahkan, Inara sempat dinilai terlalu menuntut ini dan itu pasca ia menggugat cerai Virgoun.
“Kenapa harus menuntut royalti? Memang kita berhak sebagai istri, itu kan harta yang dihasilkan selama berumahtangga,” beber Inara.
“Nafkah per anak Rp6 juta, sangat jauh dari keputusan hakim Rp75 juta.”
“Karena gak semua orang paham, penyanyi dan pencipta lagu berbeda.”
“Kalau pencipta lagu bisa dapat (penghasilan) dari penyanyinya, Youtube, digital dan lain-lain, kalau lagi off air itu tetap ada penghasilan.”
Lagipula, dari pernikahan mereka berdua, ada anak yang sampai saat ini masih membutuhkan biaya.