Find Us On Social Media :

Nathan Tjoe-A-On Mendarat Kembali di Qatar Usai Pulang ke Klub, Kondisinya Bikin Kaget

By Nira Emily, Rabu, 24 April 2024 | 06:23 WIB

Nathan Tjoe-A-On

Grid.ID - Nathan Tjoe-A-On sudah kembali ke Doha, Qatar, dan bersiap melawan Korea Selatan pada Kamis (25/4/2024) waktu setempat atau Jumat pukul 00.30 dini hari WIB.

PSSI pada Rabu (24/4/2024) dini hari pukul 00.40 WIB menyebut, Nathan Tjoe-A-On telah mendapat izin dari klubnya, SC Heerenveen, untuk kembali memperkuat timnas di Piala Asia U23 2024.

"Kabar baik datang dari Belanda, Heerenveen akhirnya mengizinkan Nathan memperkuat timnas hingga sisa Piala Asia U23," ucap Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Selasa (23/4/2024).

Erick menyebut, keberhasilan melobi Heerenveen ini  terjadi berkat dukungan semua pihak.

Tak sedikit fans yang kaget sekaligus gembira dengan kondisi ini. Pasalnya selama ini fans harap-harap cemas setelah Nathan kembali ke klubnya usai Indonesia lolos ke perempat final.

Selain Eerick Thohir yang turun langsung melobi petinggi klub Belanda itu, sejumlah pihak ikut membantu lewat pendekatan personal serta informal.

"Tentu terima kasih pula untuk seluruh pihak yang terlibat dan memberi dukungan. Kini kita fokus menatap laga lawan Korsel dengan kekuatan yang utuh," ujar Erick.

Erick juga mengucapkan terima kasih kepada para pecinta Timnas Indonesia yang ikut berusaha keras menyampaikan pesan langsung ke Heerenveen via media sosial.

“Terima kasih dukungan suporter yang mengharapkan Nathan dilepas klubnya, sampai-sampai banyak singgah komentar dengan sangat sopan ke sosmednya Heerenveen,” kata Erick menambahkan.

Baca Juga: Akibat Rumput Stadion GBK Rusak Usai Konser BLACKPINK, Erick Thohir Keluarkan Larangan Keras Ini

Pelatih Shin Tae-yong memainkan Nathan sebagai gelandang sentral di Piala Asia U23 ini, berbeda dari posisinya di bek kiri saat memperkuat Merah Putih di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ia bermain impresif kala menghadapi Yordania dan juga Australia. Nathan mencatatkan 46 operan dalam kemenangan 4-1 lawan Yordania dengan catatan 82 persen operan sukses.

Pemakai nomor punggung 23 di Piala Asia U23 2024 ini juga hebatnya mencatatkan 75 persen operan sukses di paruh lapangan Yordania.