Media Naver menyebut pertarungan Shin Tae-yong dengan Korea Selatan sebagai pertandingan yang berat.
"Benar-benar pertandingan yang berat."
"Pelatih Shin Tae-yong harus melawan negaranya sendiri untuk bisa melaju ke semifinal dan memberikan tiket Olimpiade pertama untuk Indonesia," tulis Naver.
Warganet Korea, atau Knetz, juga membahas persaingan antara dua pelatih besar, Shin Tae-yong dan Hwang Seon-hong, untuk merebut kesempatan tampil di Olimpiade.
Khususnya Korea Selatan yang berusaha tampil di Olimpiade selama 10 kali berturut-turut, apakah akan dihambat oleh rekan sendiri?
Jika Shin Tae-yong berhasil menciptakan sejarah tersebut, tiket Olimpiade tidak akan langsung didapatkan.
Hanya ada tiga tiket otomatis bagi juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik di Piala Asia U23 2024. Namun, ada satu cara lagi untuk mendapatkan tiket Olimpiade.
Yaitu, finis di posisi keempat dan harus melalui play-off dengan peringkat keempat Piala Afrika U23 2023, Guinea.
Jadi, jika Timnas Indonesia berhasil lolos ke semifinal, skuad Garuda akan semakin dekat dengan Olimpiade.
Melansir dari Kompas.com, Pelatih timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengacu pada insiden peluncuran telur setelah Piala Dunia 2018.