Find Us On Social Media :

Gantengnya Rafael Struick, Pemain Timnas U23 Keturunan Belanda yang Sukses Cetak 2 Gol saat Lawan Korsel, Parasnya Bikin Kepincut!

By Fidiah Nuzul Aini, Jumat, 26 April 2024 | 15:31 WIB

Gantengnya Rafael Struick, Pemain Timnas U23 Keturunan Belanda yang Sukses Cetak 2 Gol saat Lawan Korsel, Parasnya Bikin Kepincut!

Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini

Grid.ID - Sosok Rafael Struick, Pemain Timnas U23 ternyata ganteng kebangetan.

Pemain U23 keturunan Belanda itu sukses cetak 2 gol saat lawan Korea Selatan.

Paras Rafael Struick sukses bikin kepincut.

Melansir dari Tribunwow.com, Rafael Struick sukses mencetak dua gol untuk tim Garuda dalam pertandingan pada Jumat (26/4/2024).

Dua gol yang dicetak oleh Rafael Struick mampu membuat Timnas U-23 Indonesia bertahan imbang dengan Korea Selatan hingga babak tambahan waktu.

Timnas U-23 Indonesia kemudian memenangkan pertandingan secara dramatis dengan skor 10-11 dalam adu penalti.

Selain kemenangan Timnas U-23 Indonesia, gol-gol Rafael Struick menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen karena keindahannya.

Pertama, Rafael Struick mencetak gol dari luar kotak penalti yang terbang ke pojok gawang (menit ke-15').

Kemudian gol kedua dicetak oleh Rafael Struick setelah bek lawan gagal menghalau bola yang melambung ke dalam kotak penalti (menit ke-45+3').

Karena penampilannya, pemain asal Belanda tersebut menjadi sorotan di situs X, pada dini hari WIB, Jumat (26/4/2024). Tweet tentang Rafael Struick telah mencapai 48 ribu retweet saat berita ini dirilis.

Banyak yang memuji penampilan Rafael Struick dalam pertandingan kali ini.