Pasalnya, Rafael Struick sebelumnya menjadi sorotan karena tidak mencetak gol dalam beberapa pertandingan bersama Timnas U-23 maupun senior.
Hal ini juga menjadi bahan olok-olok dari para kritikus terhadap penyerang yang bermain untuk ADO Den Haag.
"Rocket goal dari Rafael Struick gilakkkkk. Sekalinya cetak gol keren banget," tulis @judellingham.
Lebih lanjut, beberapa netizen mendorong Rafael Struick untuk mencetak gol lagi dan mendapatkan hat-trick.
"Ayo Struick kepakkan sayapmu," tulis @baysardjoe.
"Struick ayolah Sayangku," @bunnymarkiee.
Meskipun demikian, hingga akhir pertandingan Rafael Struick tidak berhasil mencetak gol dari permainan terbuka.
Golnya hanya datang kembali pada babak adu penalti yang berakhir dengan skor 10-11.
Baru-baru ini, sosok Rafael Struick jadi sorotan gegara prestasinya di Timnas U23.
Paras ganteng pemain Timnas U23 keturunan Belanda itu juga tak kalah jadi perhatian.