Grid.ID - Kiky Saputri banjir pujian netizen di media sosial!
Lewat foto yang diunggah pada hari Minggu (05/05/2024), sang selebriti menjadi buah bibir netizen.
Dalam foto tersebut, istri Muhammad Khairi ini tampil memikat tak kalah dari para idol asal negeri ginseng, Korea Selatan.
Stand up komedian populer ini tampil dengan makeup natural yang menonjolkan kecantikan alaminya.
Berbagai pujian pun ramai diberikan oleh para netizen.
Yuk, kita intip penampilan sang selebriti!
Seperti yang sudah Grid.ID singgung sebelumnya, Kiky Saputri tampil menawan dengan riasan wajah natural.
Diketahui, penampilan memukau Kiky Saputri kali ini dirias oleh Make Up Artist Mia Agista.
Oleh sang MUA, wajah Kiky Saputri dirias dengan base makeup yang memiliki warna senada dengan kulit aslinya.
Dipilih warna foundation yang tidak terlalu putih atau terlalu gelap dari kulit sang selebriti.
Untuk alis Kiky Saputri, dipilih warna kecokelatan dan bentuk alis natural yang menipis di bagian dalam.