Perasaan minder jika bertemu dengan rekan artis yang ia kenal menjadi hal wajar lantaran dulu Irwan Chandra dikenal sebagai salah satu artis yang memiliki ‘nama’.
Bahkan, masih saja ada orang yang tak percaya dengan kondisi ekonominya kini, saking dulunya Irwan dikenal sebagai salah satu artis besar.
“Orang bilang saya sudah kerja di Amerika lah. Enggak,” tergasnya.
“Saya dibilang penampilannya kayak orang kaya, ya saya memang pernah kaya, tapi itu dulu,” kata Irwan.
Kini, Irwan Chandra seolah merendahkan diri serendah-rendahnya di hadapan publik.
Ia tak segan untuk mengucapkan terimakasih, karena masih ada stasiun televisi yang masih mau mengundangnya menjadi bintang tamu.
“Ini makanya saya terima kasih banget masih mau ngundang saya,” kata Irwan pilu.
Tak cuma itu, Irwan juga sampai menahan malu untuk menghubungi Raffi Ahmad, dan meminta pekerjaan dari si sultan Andara.
“Saya tidak ada apa-apa lagi soalnya.”
“Sampai saya teks Raffi (meminta pekerjaan), dia langsung bales loh, dia bilang oke bro saya chat kalau nanti ada kerjaan, nanti saya kabarin,” kata Irwan meniru ucapan Raffi Ahmad. (*)