Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Sarwendah merasa difitnah lantaran diframing memiliki hubungan terlarang dengan Betrand Peto.
Usai melayangkan somasi kepada 5 akun yang dianggap memfitnahnya, Sarwendah membeberkan hubungannya dengan Betrand Peto.
Sarwendah menyebut dirinya berusaha menjadi yang terbaik sebagai ibu untuk Betrand Peto.
“Sebagai ibu pasti berusaha yang terbaik untuk anak-anaknya,” ujar Sarwendah ditemui di kawasan Jalan Panjang, Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024).
Sebagai seorang ibu, Sarwendah juga berusaha tak membeda-bedakan ketiga anaknya meskipun diketahui Betrand Peto merupakan anak angkat.
“Saya ini hanya berusaha untuk belajar menjadi ibu yang tidak membedakan anak-anaknya dan berusaha untuk adil ke semua anak-anaknya,” terang istri Ruben Onsu.
Sarwendah pun menyayangkan apabila usahanya untuk menjadi ibu yang baik justru diframing yang tidak-tidak dan mengarah ke fitnah.
“Jadi kalau misalkan itikad baik seperti itu niat baik tulus seperti itu diframing orang difitnah orang pasti ada rasa sedih dan kecewa,” kata Sarwendah.
Sarwendah yang gerah dengan fitnahan memiliki hubungan spesial dengan Betrand Peto itupun melayangkan somasi kepada 5 akun TikTok yang menggiring opini tak pantas.
“Jadi saya serahkan ke kuasa hukum saya dan terima kasih semuanya semoga beritanya sampai sesuai dengan tujuan nggak ada yang di cut gak ada yang dipojokkan. Semoga semuanya baik-baik saja,” tutup Sarwendah.
Seperti diberitakan sebelumnya, Sarwendah melayangkan somasi terhadap 5 akun TikTok.
Pasalnya, 5 akun TikTok itu membuat konten dengan narasi hoax yang dengan tudingan tak pantas kepada Sarwendah dan Betrand Peto.
(*)