Find Us On Social Media :

Sandra Dewi Akui Alami Kerugian Usai Berhenti Beraktivitas Buntut dari Kasus Korupsi Suaminya

By Anggita Nasution, Jumat, 17 Mei 2024 | 08:08 WIB

Sandra Dewi akui alami kerugian karena berhenti beraktivitas sejak sang suami, Harvey Moeis ditetapkan jadi tersangka kasus korupsi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution

Grid.ID - Aktris Sandra Dewi alami kerugian usai memutuskan untuk berhenti melakukan aktivitas buntut dari adanya kasus korupsi yang menimpa suaminya, Harvey Moeis.

Kabar itu disampaikan oleh Harris Arthur selaku kuasa hukum Sandra Dewi saat ditemui oleh awak media di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (16/5/2024).

"Kasus ini menghambat aktivitas beliau, pasti konsentrasi beliau terpecahkan."

"Saat ini belum beraktivitas apapun," kata Harris Arthur.

Namun, Harris Arthur tak dapat menjelaskan secara detail terkait kerugian yang dialami Sandra Dewi.

"Saya nggak pernah nanya total kerugian, tapi pasti rugilah, beliau kan berhenti beraktivitas, pasti rugi dong," papar Harris Arthur.

Harris Arthur pun menjelaskan kondisi terkini Sandra Dewi usai melakukan pemeriksaan pada Rabu (15/5/2024) kemarin.

Harris mengatakan bahwa kondisi kliennya sempat menurun.

Namun kini Sandra Dewi sudah lebih baik dari sebelumnya saat pertama kali suaminya ditetapkan sebagai tersangka.

"Awalnya down, pastilah. Tapi saya liat agak membaik sekarang," ujar Harris Arthur.

Baca Juga: Kuasa Hukum Sebut Sandra Dewi Tak Akan Jadi Tersangka Terkait Kasus Korupsi yang Menimpa Suaminya, Harvey Moeis

"Tapi sementara beliau istirahat dulu," pungkasnya.

(*)