Find Us On Social Media :

Pesan Sule untuk Rizky Febian dan Mahalini yang Baru Menikah, sang Komedian Singgung Pihak yang Ingin Keduanya Pisah

By Annisa Marifah, Sabtu, 18 Mei 2024 | 13:11 WIB

Sule beri pesan ke Rizky Febian dan Mahalini

"Jangan jadi pikiran yang akan membuat kamu nanti sakit," sambungnya.

Sule meminta keduanya untuk mengabaikan gosip yang beredar dan tetap bersama.

"Biarkanlah mereka. Terus kalau misalkan, kalian lihat ayah bertahun-tahun dihujat gimanapun ya tidak jadi masalah," ujar Sule.

"Yang penting kita bahagia, orang lain tidak tahu kebahagiaan kita, keburukan kita, jadi jangan terpengaruh omongan orang lain," sambungnya.

Sule menyinggung bahwa banyak pihak yang ingin rumah tangga Rizky Febian dan Mahalini hancur.

"Karena apa? Karena, saking banyaknya orang yang iri sama kalian, banyak yang ingin memisahkan kalian. Jadi harus kuat," kata Sule.

Sule meminta sang anak untuk sungguh-sungguh membimbing Mahalini.

"Iky harus jaga Lini, membimbing Lini bener-bener. Kalau nggak, lu urusan sama gua," ujar Sule.

Baca Juga: Yakin Darah Seni Mengalir Deras, Sule Prediksi Adzam Bakal Terjun ke Dunia Hiburan: Bisa Jadi Pelawak atau Pesulap

(*)