Find Us On Social Media :

Tinggalkan Dunia Artis, Istri Bupati Kendal ini Tak Gengsi Berburu Jajanan Pinggir Jalan

By Ulfa Lutfia Hidayati, Selasa, 28 Mei 2024 | 17:00 WIB

Chacha Frederica dan Dico Ganinduto saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/5/2024).

Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia

Grid.ID - Artis cantik ini sudah lama meninggalkan dunia entertainment demi menemani sang suami yang menjabat sebagai Bupati Kendal.

Menjadi istri pejabat, artis cantik ini pilih hidup sederhana dan jauh dari kesan glamor.Artis cantik ini sudah lama meninggalkan dunia entertainment demi menemani sang suami yang menjabat sebagai Bupati Kendal.

Meski berstatus sebagai istri Bupati Kendal, artis cantik ini tak gengsi untuk berburu jajanan pinggir jalan.

Artis yang dimaksud tak lain adalah Chacha Frederica.

Di tahun 2015, ia menikah dengan Dico Ganinduto.

Chacha akhirnya resmi vakum dari dunia akting dan mengikuti sang suami yang menjadi Bupati Kendal sejak tahun 2021.

Kurang lebih 4 tahun jadi istri bupati, kesederhanaan Chacha Frederica pun disorot.

Mantan anggota Girl Squad itu sempat viral karena baru pertama kali menyantap tempe mendoan.

"Baru pertama kali (coba tempe mendoan) ini di vila sama Mas Gilang, tetapi saudara-saudaraku pada takut aku doang yang nggak tahu, ini apaan sih gemes banget tapi enak banget," kata Chacha Frederica saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/5/2024).

Chacha Frederica mengaku sangat suka makanan, termasuk jajanan pinggir jalan alias street food.

Baca Juga: Padahal Suaminya Bupati Kendal, Chacha Frederica Rela Tinggal di Kontrakan, Sering Kebanjiran sampai Makan Kejatuhan Tikus