Find Us On Social Media :

Tak Bisa Tidur 4 Tahun, Pria Asal Garut Ini Sampai Kuras Tabungan dan Jual Sawah Demi Berobat, Begini Nasibnya

By Nindya Galuh Aprillia, Rabu, 29 Mei 2024 | 19:00 WIB

Malangnya nasib Solihin, pria asal Garut, Jawa Barat yang tak bisa tidur 4 tahun.

"Bahkan saya pernah menaikkan dosis obatnya itu, yang seharusnya satu obat saya minum dua sampai tiga obat, tapi tetap saja tidak tidur-tidur," katanya.

Meski tak bisa tidur, Solihin mengaku merasa ngantuk, akan tetapi ia tetap tak bisa tidur.

Ia mencoba memejamkan matanya dengan kondisi sadar.

Tak hanya itu, kondisinya semakin parah lantaran sakit dan dengungan di telinga tak kunjung reda.

"Kalau ditanya perasaan saya gimana, ya saya sudah tidak kuat, bosan sehari-hari ya begini saja. Kalau siang bisa jalan-jalan," curhatnya.

Tabungan Habis Buat Berobat

Akibat dosis obat-obatan yang tak mempan, Solihin kini memutuskan untuk menghentikan pengobatannya.

Kondisi ekonominya pun semakin sulit lantaran ikhtiarnya mencari kesembuhan belum membuahkan hasil.

Meski punya BPJS, biaya kebutuhan lain seperti transportasi dan lain-lain membuat Solihin dan keluarganya tak mampu melanjutkan pengobatan.

Baca Juga: Ternyata Wanita Butuh Waktu Tidur Lebih Banyak dari Laki-laki, Pakar Jelaskan Alasannya

"Semua tabungan sudah habis untuk biaya berobat."

"Saya bahkan harus menjual sawah dan beberapa barang berharga untuk berobat," jelasnya.