Find Us On Social Media :

Film 'Vina: Sebelum 7 Hari' Viral, Anggy Umbara Buka Suara Soal Royalti

By Devi Agustiana, Jumat, 31 Mei 2024 | 16:04 WIB

Anggy Umara jawab soal royalti film Vina: Sebelum 7 Hari

Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID - Sutradara Anggy Umbara menegaskan bahwa pihak keluarga dan tim produksi Vina: Sebelum 7 Hari sudah membuat kesepakan soal royalti.

Bahkan, kesepakatan dibuat sebelum proses syuting dimulai.

"Ada (royalti untuk keluarga korban), setahu saya sebelum pembuatan film dimulai itu sudah ada perjanjian bahwa akan ada kompensasi kesejahteraan di depan," kata Anggy Umbara di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (31/5/2024).

"Produser juga punya niat baik untuk membahagiakan keluarganya," ujarnya.

Mengingat film sudah ditonton lebih dari lima juta penonton, pihak Anggy memastikan bahwa royalti juga tertulis secara sah.

"Setahu saya sebelum pembuatan film sudah ada perjanjian dan itu sudah hitam di atas putih, karena ada kompensasi kesejahteraan di depan dan seperti bagaimana film-film yang lainnya, kompensasi di belakang kalau film sukses juga ada," jelas Anggy Umbara.

Kendati demikian, ia tak mejelaskan secara rinci berapa royalti yang diterima pihak keluarga korban.

Namun, ia menyebut bahwa keluarga akan mendapatkan haknya atas kesuksesan film tersebut.

Baca Juga: Pra Rekonstruksi Digelar, Jokowi Minta Transparansi Polri Usut Tuntas Kasus Pembunuhan Vina Cirebon: Tidak Ada yang Perlu Ditutupi

"Nominal saya nggak tahu, itu urusan personal, yang tahu cuma produser dan keluarga," tandas Anggy.

Sebelumnya diketahui Film Vina: Sebelum 7 Hari sempat menuai pro-kontra di media sosial.