Grid.ID - Biduk rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah diketahui masih harmonis sampai sekarang.
Namun siapa sangka, sebelum memutuskan untuk menikah, Ruben Onsu ternyata berjuang keras untuk mendapatkan hati sang istri.
Melansir dari postingan salah satu akun gosip di Instagram yang diunggah Jumat (7/6/2024), beredar cuplikan video ulang tatkala Sarwendah dan Ruben Onsu hadir dalam acara talk show yang dipandu, Tukul Arwana.
Pada kesempatan itu, Sarwendah mengungkapkan kisah soal Ruben Onsu yang dulu menyatakan cinta sampai empat kali.
"Ngefans sama aku soalnya, nembak aku aja sampai 4 kali," ucap Sarwendah.
"Nggak, itu mah gimmick lah," timpal Ruben Onsu seraya bercanda.
"Itu namanya sayang, namanya suka," celetuk Tukul Arwana.
Ruben Onsu pun mengakui dirinya memang sudah berkali-kali ditolak Sarwendah.
"Bukan suka, pertama ditolak, kedua ditolak, ketiga ditolak," ujar Ruben Onsu.
"Akhirnya sudah kehabisan ditolak lagi," kata Tukul Arwana.
"Akhirnya dipaksa terakhir," timpal Sarwendah.