Find Us On Social Media :

5 Arti Mimpi jadi Penjelajah Waktu Alias Timer Traveller, Jangan Sepelekan, Bisa jadi Pertanda Soal Masa Lalu

By Nindya Galuh Aprillia, Jumat, 14 Juni 2024 | 16:21 WIB

5 Arti Mimpi Menjadi Penjelajah Waktu alias time traveller

Grid.ID - Pernahkah kamu bermimpi jadi penjelajah waktu alias time traveller?

Arti mimpi jadi penjelajah waktu atau time traveller ternyata mengandung sebuah peringatan akan perasaan terpendam.

Arti mimpi jadi penjelajah waktu atau time traveller bisa jadi pertanda baik maupun buruk, tergantung dengan emosi yang kamu rasakan saat tidur.

Dari segi psikologi, mimpi adalah manifestasi dari berbagai faktor, termasuk kehidupan sehari-hari, emosi, dan pikiran yang tengah terjadi.

Mengutip Kompas.com, seorang psikolog analitis, Carl Jung, mengatakan mimpi bisa mengungkapkan aspek-aspek kolektif dari psikologi manusia, termasuk arketipe dan simbol yang terkait dengan budaya dan warisan kolektif.

Artinya sebuah mimpi bisa memiliki banyak interpretasi yang berbeda tergantung pada konteks dan pengalaman individu.

Mimpi tentang time travel sering kali mencerminkan keinginan untuk memahami masa lalu atau masa depan, menghadapi perubahan, atau mengeksplorasi aspek diri yang lebih dalam.

Berikut Grid.ID bagikan lima arti umum dari mimpi menjadi penjelajah waktu.

1. Keinginan untuk Memperbaiki Kesalahan Masa Lalu

Mimpi menjadi penjelajah waktu bisa menunjukkan bahwa kamu memiliki penyesalan atau kesalahan di masa lalu yang ingin diperbaiki.

Baca Juga: 4 Arti Mimpi Minum Espresso, Tunjukkan Pahitnya Hidup yang Bakal Terjadi?

Ini bisa terkait dengan keputusan yang diambil, hubungan yang berakhir dengan buruk, atau kesempatan yang terlewatkan.