Foto itu memperlihatkan potret dirinya saat takziah di sebuah rumah duka.
Ia takziah bersama Prabowo Subianto.
Rupanya, sosok yang meninggal itu adalah sahabat dan rekan kerja Titiek serta Prabowo.
Ia diketahui bernama Mayor Jenderal (TNI) Purn Yudi Magio Yusuf.
Titiek pun merasa sangat kehilangan Yudi Magio Yusuf.
Pasalnya, Titiek sudah menganggap Yudi sebagai sahabat serta kakaknya.
Merasa terpukul, Titiek pun tampak berdoa di dekat peti jenazah Yudi.
Ia juga terlihat meneteskan air mata.
"Innalillahi turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya seorang abang dan sahabat yang baik May.Jend. TNI Pur. Yudi Magio Yusuf," tulisnya.